Beranda / Berita / Sentuh

Sentuh 2.500 Kilometer, Ini Yang Dirasakan Peserta Federal Oil Daily Special Performance

Tanggal : , Penulis : adit

Sentuh 2.500 Kilometer, Ini Yang Dirasakan Peserta Federal Oil Daily Special Performance




Rifki Kurniawan dan Dian Rawar Prasetyo adalah dua dari lima peserta Federal Oil Daily Special Performance yang lebih dulu menyentuh angka 2.500 kilometer pada odometer motornya.

Dalam program garapan Dapurpacu.com tersebut, setiap peserta yang sudah mencapai 2500 km, maka seluruh peserta test kemampuan Federal Oil kana melakukan proses penggantian oli. Rifki, seorang pengendara ojek online pengguna Honda Beat dan Rawar seorang pegawai swasta pemakai Yamaha NMax terbukti memiliki  'jam terbang' tinggi tiap harinya.

“Selama saya pakai Federal Oil, dari awal test saya merasakan performa motor berbeda. Tarikan motor memang terasa lebih enteng, apalagi saat melibas tanjakan. Selain itu, jika terkena macet, motor dipaksa untuk membuka gas dan menutup lagi alias stop and go, tarikan motor tetap responsif,” ungkap Rifki yang ketua Grab Ladies Solidarity itu.

Sementara itu Rawar yang baru pertama kali menggunakan Federal Oil berpendapat, “Yang jelas tarikan mesin terasa lebih enak, tapi di putaran mesin bawah. Dan suara mesin lebih halus saat baru pertama kali ganti pakai Federal Oil,” tambah pria yang tergabung dalam Yamaha NMAX Club Indonesia, chapter Tangerang.

Penggantian oli di 2500 km ini dilakukan sesuai dengan penggunaan oli secara normal. Karena pengujian test Federal Oil ini, sifatnya bukan endurance. Tapi peserta test dapat merasakan performa mesin yang dirasakan setelah menggunakan Federal Oil.

“Dengan pengujian ini, peserta dapat merasakan keunggulan dari Federal Oil Matic 40. Makanya proses pengetesan dilakukan sama seperti pemakaian oli secara normal,” tutup Herry Hambali, Sales & Marketing Director PT Federal Karyatama. (federaloil.co.id)

 

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine